Apa Benar Kucing Takut Timun? Ini Penjelasannya!



Youtube sering kali bisa bikin kita ketawa karena ulah Youtuber yang suka nge-upload berbagai macam video lucunya, tak terkecuali video reaksi kucing yang ketakutan pas ngelihat mentimun. Dalam video itu kita bisa dibikin ketawa terbahak-bahak atau mungkin malah keheranan dan munculin pertanyaan "Ih, kok bisa? Masa sih kucing takut timun?"

Begini guys penjelasannya,
Menurut pernyataan IFL Science atau I F#ic&ing Love Science, sejatinya kucing itu takut sama segala sesuatu yang tiba-tiba menyelinap di belakangnya - termasuk mentimun.

Jadi dari penjelasan itu, sekarang kita bisa tau kalo ternyata anggapan kalo kucing takut sama mentimun tuh kurang pas. Yang benar adalah kucing bereaksi ketakutan karena mereka punya tingkat kewaspadaan yang tinggi terhadap sesuatu yang asing.

Spesialis perilaku hewan, Dr. Roger Mugford juga mengatakan kalo reaksi kucing itu disebabkan oleh hal-hal baru dan tidak disangka-sangka. Kucing punya kewaspadaan terhadap objek yang tidak dikenal, bisa jadi mentimun yang dilihat kucing adalah representasi dari ular atau predator lain.

Mugford juga menduga kalo kucing bakal nunjukkin reaksi yang sama pas ngelihat laba-laba mainan, ikan plastik atau masker wajah di sela-sela kaki mereka.

Udah kejawab? Waktunya ngebuktiin pake media lain selain mentimun!